“Mah, soal yang ini jawabannya apa?” tanya Thifa kemudian membaca dengan keras salah satu soal dari buku pelajaran sekolahnya.
“Baca dulu dong kak bukunya, pasti ada jawabannya di sana,” kata saya.
“Ngga ada Mah, udah kubaca,” jawabnya lagi.
Saya lantas mengambil bukunya, membaca materi yang ada sebelum lembar soal, rasa-rasanya tidak mungkin kalau jawaban dari soal tersebut tidak ada dalam buku. Dan benar saja, tidak sampai 2 menit saya membaca, sudah menemukan jawabannya.
“Lho ini apa Kak?” kata saya sambil menunjukkan kalimat jawaban dari soal yang ditanyakannya.
Tidak cuma sekali, kejadian seperti ini sudah berulangkali terjadi. Bahkan suatu hari pernah, waktu sedang mengerjakan PR dari sekolah, Thifa bilang, “Cari aja jawabannya di Google Mah!”
Hah? Gawat, jangan-jangan anak saya krisis literasi!
Indonesia Krisis Literasi, Benarkah?
Apa itu literasi? Menurut KBBI, literasi merupakan kemampuan menulis dan membaca, atau kemampuan individu dalam mengolah informasi dan pengetahuan untuk kecakapan hidup.
![]() |
Baca buku di perpustakaan |