"Tadi ada orang minta sumbangan, sebenarnya kasihan pengen ngasih, tapi beneran ngga ya."
Pernah ngga sih kamu berpikir begitu waktu ada orang "mengajukan proposal sumbangan" ke kamu. Mau ngecek kebenarannya, kok ya males juga, wong paling cuma mau nyumbang sepuluh-dua puluh rebu. Tapi coba dihitung, kalo ada 100 orang yang nyumbang 10 ribu rupiah, udah sejuta tuh. Kalo orangnya emang bener-bener membutuhkan sih ngga masalah ya.. Tapi ada kan beberapa kasus orang minta-minta, ternyata dia orang yang mampu, ngemis udah jadi profesi, bukan jalan keluar terakhir karena tidak mampu berusaha yang lainnya lagi.
Makanya sekarang banyak himbauan untuk tidak lagi memberi sumbangan kepada pengemis di jalan, sebaiknya jika mau menyumbang berikan kepada lembaga sosial atau lembaga amil zakat yang resmi. Kenapa? Karena lembaga sosial ataupun LAZIS (Lembaga Amil Zakat, Infaq, Shodaqoh) dalam memberikan bantuan sudah mempunyai data akurat mana yang benar-benar membutuhkan. Insya Alloh tepat sasaran.
Salah satu LAZIS yang insya Alloh bisa kita percaya untuk mendistribusikan zakat, infaq, maupun shodaqoh adalah LAZISBA, Lembaga Amil Zakat Infaq Shodaqoh Baiturrahman. LAZISBA merupakan lembaga amil zakat yang berada di bawah pembinaan Yayasan Pusat Kajian dan Pengembangan Islam (YPKPI) Masjid Raya Baiturrohman Semarang. Sudah terdaftar dalam SK Kemenkunham No AHU-10075.50.10.2014
Beberapa program LAZISBA yang sudah dilaksanakan antara lain:
BIDANG EKONOMI
KUBAH ( Kredit Usaha Barokah): Pemberian bantuan modal pada Mustahik tanpa bunga.
BVIDANG PENDIDIKAN
- BUS (Bea Siswa Untuk Surga): Pemberian Bea Siswa untuk anak asuh dengan nominal SD (Rp. 50.000), SMP ( Rp. 75.000 ),SMA (Rp. 100.000)
- Sekolahku Indah: Pemberian bantuan renovasi bagi sekolah – sekolah yang belum memenuhi standar. Investasi program Rp. 2.500.000/ program.
- Maksum ( Masjidku Tersenyum): Bantuan untuk pemberdayaan Masjid agar lebih makmur. Investasi Rp. 1.000.000
- ELC( Education Learning Centre): Pusat pengembangan Pendidikan bagi mustahik. Waqaf Tunai dengan nominal RP. 1000.000 ( sudah ada tanah waqafnya )
- Asyik ( Taman Syiar Qur’an ) pendirian TPQ didaerah rawan Aqidah serta pedampingannya Rp.35.000
- Santri ( Sahabat Anak berprestasi ) program pengiriman assatid yang mendampingi anak asuh serta guru mengaji di TPQ yang telah didirikan.
BIDANG KESEHATAN
- BERCERITA ( Bersalin dan berbagi cinta ): Program bersalin gratis untuk mustahik. Investasi 600.000/ kelahiran.
- IBU – KUS (Ibuku sehat – Anaku Cerdas ): Pemeriksaan, penguatan dan peningkatan Gizi Ibu dan anak di desa binaan / yang telah terdata sebagai mustahik. Investasi 50.000/ ibu
- Baksos kesehatan di daerah binaan
- Sunah ( Sunat Barokah ): Program sunat gratis bagi anak yatim piatu, yatim, dhuafa.
Yuk sisihkan sebagian rejeki untuk orang-orang yang membutuhkan, bisa disalurkan melalui LAZISBA ini. Insya Alloh amanah dan tepat sasaran.
Temen-temen juga bisa ikut program LAZISBA menjadi duta zakat. Tugasnya memberi informasi dan mengenalkan LAZISBA baik itu melalui socmed, blog, atau arisan PKK hehe. Dengan ini diharapkan makin banyak orang yang tertarik menjadi donatur.
Info lebih lanjut bisa contact ke:
Sobat Zakat Lazis Baiturrahman
Masjid Baiturrahman Semarang
Masjid Baiturrahman Semarang
FB / Fanspage : Lazis Baiturrahman
IG / Twitter @lazisbaiturrahm
Call center : 0851-0099-9774
Jangan lupa sedekah ya karna buat kita juga toh. makasih Mbak mia sudah di ingatkan untuk sedekah.
ReplyDeletekalo lewat badan amal yang resmi
ReplyDeletegak usah khawatir ragu ragu lagi ya tante
semua nya jelas
ReplyDeleteThis information is very useful. thank you for sharing. and I will also share information about health through the website
Obat gatal Kudis/gudik
Walatra Gamat Emas Kapsul
Vitamin Untuk Kesehatan Anak
Penyebab sering mimisan
Cara Menghilangkan Varises